Berikut diinformasikan adanya kesempatan berkarier di Universitas Muhammadiyah Kudus, informasi lowongan terlampir <<di sini>>.
Universitas Muhammadiyah Kudus membutuhkan tenaga pengajar untuk program studi baru dengan kualifikasi khusus sebagai
berikut:
1. S-2 Teknik Industri
2. S-2 Matematika
3. S2 Biomedis Basic analis
4. S2 Gizi
5. S2 Administrasi Rumah Sakit
6. S2 Ilmu Komputer
7. S2 Teknologi Informasi
8. S2 Ekonomi Managemen
Adapun persyaratan administrasi untuk tenaga pengajar tersebut sebagai berikut:
a. Surat Lamaran ditujukan kepada Rektor Universitas Muhammadiyah Kudus
b. Berpendidikan S2 Teknologi Informasi
c. Daftar Riwayat Hidup
d. Surat Keterangan Sehat Jasmani Rohani dari Dokter Rumah Sakit milik pemerintah/RS type C
e. Surat Keterangan bebas narkotika dari Kepolisian
f. Fotokopi Ijazah, transkip akademik SI dan S2 terlegalisasi (linear)
g. Fotokopi KTP dan KK
h. Pas foto 4×6 sebanyak 2 lembar
Keterangan : point d dan e dipenuhi setelah dinyatakan diterima.
Adapun lamaran tersebut dapat dikumpulkan ke Universitas Muhammadiyah Kudus paling lambat tanggal 31 Nopember 2019 dan scan asli persyaratan administrasi dikirim ke alamat sekretariat@umkudus.ac.id.